Bertepatan dengan Hari Kemerdekaan, Unit Latihan Dojang PPA Efata Gandangbatu Resmi dibuka

Foto:Pembukaan Dojang PPA ID 0807 Efata Gandangbatu

Taekwondo Tana Toraja membuka unit latihan di Kecamatan Gandangbatu Sillanan Kamis (17/08/2023) 

Pembukaan Unit latihan dihadiri oleh Ketua Pengkab Taekwondo Tana Toraja, Carolin Mailang, SE. Ketua Komisi Kepelatihan Sabeumnim Yovianto Kala'padang, Naga Sekret dan beberapa perwakilan Komisi serta Bapak Eli Banduru selaku Koordinator dojang PPA Efata Gandang Batu.

Unit Latihan ini bernama Pusat Pengembangan Anak (PPA) ID 0807 Efata Gandangbatu, yang dibuka langsung oleh Ketua Pengkab Taekwondo Tana Toraja boleh berjalan dengan lancar,dalam pembukaan Dojang ini sekaligus latihan perdana yang diambil alih oleh Komisi Kepelatihan Taekwondo Tana Toraja.
 

Jadwal latihan PPA Gandangbatu dilaksanakan Setiap Hari Jumat & Minggu pukul 15.00-17.00 WITA, bertempat di Halaman Gedung Gereja Toraja Jemaat Gandangbatu, Klasis Gandangbatu, Wilayah III Makale.

Bapak Eli Banduru selaku Kordinator Dojang PPA Efata Gandangbatu tersebut mengatakan "saya berharap untuk anak-anakku sekalian tetap setia dalam latihan, makin kita profesional di satu bidang, makin baik" tuturnya.

Lanjut  Manajer Dojang PPA Gandangbatu  Sabeum Chandra mengatakan, Harapannya Semoga bisa berkembang dengan baik dan dicintai warga Kampung Gandangbatu

"Semoga bisa berkembang dengan baik dan bisa dicintai Warga Kampung Gandangbatu " tuturnya saat dihubungi via WhatsApp.


HUMAS PENGKAB T.I TATOR

Posting Komentar

0 Komentar