Tradisi TBT, Gerbang Pembangunan Mental dan Karakter Tkdin Tana Toraja, simak penjelasannya


dokumentasi Taekwondo Basic Training angkatan XI Taekwondo Tana Toraja

Taekwondo Basic Training (TBT) adalah sebuah ruang untuk pengenalan tradisi Taekwondo Tana Toraja sejak dini, adapun kebiasaan yang ada di Taekwondo Tana Toraja antara lain hidup mandiri dalam melawan kerasnya tantangan dalam kehidupan untuk merubah pola pikir bahwa sebagai Kader Taekwondoin Tana Toraja harus menjadi pribadi yang memiliki Mental Baja dan harus beda dengan yang lain inilah karakter yang harus dipersiapkan dan menjadi bagian dari Materi Taekwondo Basic Training (TBT).

tantangan saat ini semakin beragam menghampiri generasi muda mulai dari Teknologi dan Doktrinasi Kejahatan Internasional senantiasa menjadi momok yang menakutkan bagi setiap orang tua, terlebih menjadi tantangan Bangsa dan Negara,, 

harapan Pengurus Kabupaten Taekwondo Tana Toraja diksar ini bukan hanya sebagai formalitas dan menjadi pendamping retorika organisasi belaka melainkan ada point yang menjadi output yakni Kader Taekwondoin Tana Toraja paling tidak menjadi orang yang tidak lagi menyusahkan orang tua tapi menjadi insan yang siap bertarung dengan segala tantangan yang menghambat generasi muda berprestasi karena mental dan karakter mereka akan terbentuk secara proporsional. 

Jika kami hadir memberikan ruang ini, setiap orang tua setidaknya hanya berpikir untuk menyangga Perekonomian keluarga, Pengurus Kabupaten Taekwondo Tana Toraja akan senantiasa menjadi orang tua dan kakak organisasi dalam mengawasi tumbuh kembang, perilaku dan pola pikir Atlet, -IBR. 


Penulis : Indra Batara Randa
Editor   :Nober

Posting Komentar

0 Komentar